MPP Bolmut dan KPP Pratama Buka Pelayanan Pojok Pajak, Berikut Jadwalnya

Bolmut – Upaya Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) dalam mempermudah urusan pelayanan administrasi mulai dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat setelah didirikannya Mal Pelayanan Publik (MPP) di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kabupaten Bolmut.

Kepala Dinas PMPTSP Bolmut, Irma Ginoga, mengurai sebagai langkah awal, pihaknya bekerjasama dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kotamobagu untuk membuka Pojok Pajak di MPP Kabupaten Bolmut.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan program terobosan Bapak Penjabat Bupati Bolmut, sehingga kami berkomitmen MPP ini memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat. Tentu dilakukan secara bertahap, kali ini kami bekerjasama dengan KPP Pratama. Kedepan, Pelayanan MPP ini ditargetkan akan terintegrasi secara komprehensif mencakup semua urusan adminstasi di Pemerintahan Daerah”, jelasnya (25/3).

Jadwal Pojok Pajak di MPP Bolmut

Selain pelayanan Pojok Pajak, masyarakat juga dapat mengurus jenis pelayanan perizinan DPMPTSP di Mal Pelayanan Publik tersebut.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *